Selasa, November 4, 2025
BerandaTNIJalan Rabat Beton TMMD 126 di Lebakharjo Rampung, Bukti Kualitas dan Kemanunggalan...

Jalan Rabat Beton TMMD 126 di Lebakharjo Rampung, Bukti Kualitas dan Kemanunggalan TNI-Rakyat

Malang, TMMD 126 – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0818/Malang-Batu kembali menunjukkan hasil yang membanggakan. Salah satu sasaran fisik utama berupa pembangunan jalan rabat beton di Dusun Sukomaju B, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, kini telah rampung seratus persen dan mendapat apresiasi tinggi dari masyarakat setempat.

Saat Peninjauan langsung di lokasi dilakukan oleh Satgas TMMD bersama perangkat desa untuk memastikan kualitas, ketahanan, dan kerapian hasil pekerjaan yang telah diselesaikan. Jalan sepanjang ratusan meter itu kini tampak kokoh dan rapi, menggantikan jalur tanah yang sebelumnya rawan licin dan sulit dilalui, terutama di musim hujan.

Sertu Farid, salah satu personel Satgas TMMD, mengatakan bahwa pengerjaan proyek jalan ini dilakukan dengan memperhatikan standar teknis dan kualitas material, agar hasilnya tidak hanya indah secara fisik tetapi juga tahan lama untuk mendukung aktivitas masyarakat.

“Selama proses pembangunan, kami selalu memperhatikan mutu adukan dan ketebalan beton agar jalan ini kuat menahan beban kendaraan warga. Harapan kami, hasil ini benar-benar bisa digunakan dalam jangka panjang,” ujarnya saat dikonfirmasi tim media pada Senin (3/11/2025).

Selain sebagai jalur utama masyarakat, jalan rabat beton ini juga menjadi penghubung penting antar dusun dan memudahkan akses distribusi hasil pertanian warga. Dengan permukaan jalan yang rata dan kuat, warga kini bisa mengangkut hasil bumi dengan lebih cepat dan aman.

Kepala Dusun Sukomaju B mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada jajaran Kodim 0818/Malang-Batu dan seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam pembangunan tersebut. Ia menilai, proyek ini bukan sekadar pembangunan infrastruktur, tetapi juga membawa perubahan nyata bagi ekonomi warga.

“Dulu, setiap musim hujan jalan ini becek dan sulit dilalui. Sekarang, dengan rabat beton yang kokoh dan rapi, waktu tempuh bisa berkurang separuhnya. Ini benar-benar membawa manfaat besar bagi warga kami,” ujarnya penuh syukur.

Pembangunan jalan rabat beton ini menjadi simbol keberhasilan TMMD ke-126 dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat. Melalui kerja keras bersama, program ini bukan hanya membangun fisik desa, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong dan rasa memiliki masyarakat terhadap hasil pembangunan. (Tim/Ipin)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

BERITA POPULER